MUSRENBANG Nagari Air Haji Barat dalam Rangka Menetapkan Rancangan RKP dan Du RKP

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Nagari Air Haji Barat tahun 2024 dilaksanakan hari Rabu, 20 November 2024 di Gedung Pemuda dan Olahraga Bersama. Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Pesisir Selatan Dapil IV, Camat Linggo Sari Baganti, TPP Kemendes, UPT Piskesmas Air Haji, BPP Kecamatan, KUA Kecamatan, KORLAB KB, BAMUS, LPMN, Kader Se Nagari Air Haji Barat dan Tokoh Masyarakat yang ada di Nagari Air Haji Barat antusias untuk menyampaikan aspirasi atau usulan tentang pembangunan Nagari ke depan.
Acara dibuka oleh Wali Nagari menyampaikan pentingnya partisipasi masyarakat dalam perencanaan pembangunan. "Musrenbang merupakan forum strategis untuk mengumpulkan ide dan aspirasi dari seluruh lapisan masyarakat. Mari kita gunakan kesempatan ini untuk menciptakan program yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat," ujarnya.
Di akhir acara Hasil Diskusi Musrenbang disepakati prioritas DU-RKP Nagari Air Haji Barat sebagai berikut :
- Irigasi Sawah Pulau Muncak-Palak Langang
- Peningkatan Jalan Kelompok 6
- Dukungan Penyelenggaraan PAUD
- Rehabilitasi Jalan Rabat Beton Palak Langang(Dekat Rumah Ison)
- Rehabilitasi Jalan Rabat Beton Durian Pandaan (Dekat Rumah Toro)
- Sarana dan Prasarana Poskesri Senagari Air Haji Barat
- Lanjutan Pembangunan Gedung Pemuda dan Olah Raga
- Jalan Lingkar Rumah Ilin ke Rumah Pili (Durian Pandaan)



Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin